Kecamatan Cimahi Selatan Gelar Apel Gabungan Diawal Tahun
Kota Cimahi,Kabar Akurat News.Com- Minggu pertama setiap awal bulan tahun 2025 seluruh ASN dan THL kecamatan Cimahi Selatan mengikuti apel gabungan tingkat Kecamatan,Selasa (07/01/2025).
Apel di pimpin langsung oleh Sekretaris Kelurahan Cibeureum Yeddy Garmana di ikuti seluruh ASN THL se Kecamatan Cimahi Selatan.
Lurah Cibeureum Fery Supriadi melalui Seketaris Yeddy Garmana mengucapkan terima kasih di awal tahun pegawai ASN THL Kecamatan Cimahi Selatan masih bisa melaksanakan apel gabungan tingkat Kecamatan Cimahi Selatan dalam keadaan sehat.
"Refleksi diri di Tahun 2025, sebagai Insan Pegawai harus melakukan introspeksi diri dengan merenungkan dan melihat kembali berbagai hal yang telah terjadi di tahun 2024.
Menurut ia, refleksi diri dapat membantu seseorang untuk memahami diri sendiri dengan lebih baik, sehingga dapat menjalani hidup yang lebih baik, ucap Yeddy.
"Dalam kesempatan tersebut yeddy mengucapkan selamat bagi seluruh THL yang lulus sebagai P3K, ini merupakan kado atau hadiah luar biasa dari Allah SWT di Tahun baru 2025 ini.
Yeddy tegaskan, dengan bergantinya status THL menjadi P3K, maka Kinerja harus lebih baik lagi dari sebelumnya. mulai dari disiplin Kerja, Dedikasi, serta Loyalitas kepada Pimpinan dan Organisasi.
"Kami akan terus berupaya melibatkan seluruh ASN UPTD se- Kecamatan Cimahi Selatan akan berkoordinasi dengan OPD-OPD terkait dalam kesediaan menjadi pembina apel di Kecamatan Cimahi Selatan dengan tujuan berbagi informasi dari OPD, Kecamatan, tandasnya. (Andini)
Posting Komentar